Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Reaksi Keras TNI Soal Video Panglima TNI Deklarasi Dukung Capres Anies Baswedan: Segera Minta Maaf!

        Reaksi Keras TNI Soal Video Panglima TNI Deklarasi Dukung Capres Anies Baswedan: Segera Minta Maaf! Kredit Foto: Antara/Galih Pradipta
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Beredar di media sosial sebuah video berjudul "dipimpin Langsung Panglima yudo margono !! ribuan TNI resmi deklarasi Anies presiden 2024". Sontak, Mabes TNI langsung bereaksi atas beredarnya video berdurasi 8 menit dan 2 detik tersebut.

        TNI lantas mengambil langkah tegas kepada pelaku pembuat dan penyebaran hoax serta memberikan ultimatum agar pelaku segera meminta maaf secara terbuka.

        Baca Juga: Anies Baswedan Cerita Soal Trotoar di Jakarta: Kami Bangun dengan Unsur Keadilan!

        "TNI meminta kepada pihak MI (Menara Istana) selaku pemilik produk video, segera menjelaskan kepada publik dan menyampaikan permohonan maaf kepada TNI dan publik," kata Kapuspen TNI Laksamana Muda, Julius Widjojono, kepada wartawan, Kamis (18/5/2023).

        Selain itu, TNI juga mendesak video tersebut segera digapus. Pasalnya, dipastikan bermuatan hoax. Video ini diunggah oleh akun Youtube Menara Istana (MI).

        Dalam video itu terlihat banyak potongan video yang disusun sedemikian rupa. Potongan itu meliputi kegiatan Anies Baswedan bersama satuan TNI, lalu ada potongan video Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono, sedang memimpin apel ribuan TNI.

        Video-video ini dibubuhi narasi dari seorang anggota TNI yang memakai masker dan seolah-olah menyatakan dukungan kepada Anies bersama ribuan prajurit lainnya. "TNI menyatakan dengan pasti bahwa video tersebut adalah tidak benar atau hoax," tulis TNI melalui keterangan resminya, Kamis (18/5).

        Peristiwa yang sesungguhnya terjadi adalah video itu menampilkan kegiatan olahraga Anies Baswedan di Markas Kopassus pada 9 November 2019. Ketika itu, Anies masih menjabat sebagai Gubernur DKI.

        "Jadi bukan Anies Baswedan dengan anggota partai NasDem di Jawa Barat seperti yang dinarasikan dalam video youtube itu," ucap TNI.

        Sementara, terkait narasi yang seakan-akan dibacakan oleh seorang prajurit TNI AD berpangkat Kolonel memakai masker sehingga tidak terlihat gerak mulutnya. Padahal, prajurit tersebut tidak mengucapkan kalimat seperti dalam video yang beredar.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: