Kekuatan Masyarakat Cuma Aspirasi dan Kata-kata, Anies Baswedan: Jangan Ada yang Dilaporkan dan Dipersekusi!
Dalam pidatonya di acara ulang tahun Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ke 21, Anies Baswedan menyampaikan bahwa kekuatan rakyat hanya berasal dari aspirasi dan kata-kata.
“Negara atau pemerintah memiliki kekuatan, aparat memiliki kekuatan anggaran, memiliki kekuatan media, bahkan kekuatan senjata,” katanya melansir dari youtube channel Anies Baswedan, Jumat (26/05/23).
“Yang dimiliki oleh rakyat adalah gagasan, aspirasi dan kata-kata,” tambahnya.
“Jangan sampai satu hal yang dimiliki kata oleh rakyat, kata-kata itu pun dilarang untuk diartikulasikan,” jelas Anies.
Dia juga mengkritik langkah para aparat yang dengan gampang menjerat orang-orang yang mengkritik pemerintah dengan pasal-pasal hukum.
“Maka ke depan kita perlu, justru pasal-pasal dalam undang-undang kita dalam peraturan kita yang secara tegas dan eksplisit, melarang persekusi atas kebebasan berpendapat,” katanya.
Dia kemudian menceritakan pengalamannya menghadapi kritikan saat masih menjadi Gubernur DKI Jakarta.
“Saya juga mengalami ketika tugas di Jakarta, ketika berada di pemerintahan maka kita menjadi Kotak Pos alamat keluhan dan kritik dan itu harus diterima,” katanya.
Baca Juga: Tim Koalisi Tegas: Tidak Ada Alasan Menjadikan Anies Baswedan Musuh Bersama!
“Sebagai comes with the job ini adalah bagian dari pekerjaan, tidak perlu dituntut tidak perlu dipersekusi dan itu juga yang telah kita sama-sama laksanakan di Jakarta. Tidak ada satupun yang dilaporkan dan dipersekusi,” ungkapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty
Tag Terkait: