Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Mengenal Hamish Harding, Miliarder Inggris yang Punya Hobi Ekstrem, Hilang Saat Hendak ke Reruntuhan Kapal Titanic di Dasar Laut

        Mengenal Hamish Harding, Miliarder Inggris yang Punya Hobi Ekstrem, Hilang Saat Hendak ke Reruntuhan Kapal Titanic di Dasar Laut Kredit Foto: Twitter/Jim Roberts
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Penjelajah asal Inggris dan miliarder Hamish Harding adalah salah satu dari lima orang di kapal selam yang hilang saat dalam perjalanan ke reruntuhan Titanic di dasar laut. Keluarga dari pria berusia 58 tahun ini pun membenarkan.

        Penjaga Pantai AS sedang melakukan operasi pencarian dan penyelamatan untuk kapal tersebut sejak Senin sore. Anak tiri Harding, Brian Szasz, membenarkan bahwa Harding berada di kapal yang hilang di postingan Facebook yang telah dihapus. Harding juga memposting tentang persiapannya untuk perjalanan selama akhir pekan.

        Melansir The Messenger di Jakarta, Selasa (20/6/23) Harding adalah CEO Action Aviation, sebuah perusahaan distribusi penerbangan swasta yang berkantor pusat di Dubai. Dia mengatakan dalam sebuah tweet pada hari Minggu bahwa dia bergabung dengan grup turis sebagai spesialis misi.

        Baca Juga: Kapal Miliarder Rusia Dilelang Amerika, Langsung Dibeli Mantan CEO Google Seharga Rp1 Triliun!

        Ia merupakan seorang penjelajah dan petualang terkenal di dunia, Harding juga pernah mengambil bagian dalam program penerbangan luar angkasa komersial Blue Origin tahun lalu. Ia telah melakukan perjalanan ke tepi ruang angkasa dengan roket New Shepard.

        Sebelum itu, dia mencetak rekor dunia untuk penerbangan keliling dunia tercepat di pesawat mana pun pada tahun 2019, dan juga terjun ke kedalaman terendah Palung Mariana yang dikenal sebagai Challenger Deep. Secara total, Harding memegang tiga Rekor Dunia.

        Harding dianugerahi penghargaan legenda hidup penerbangan Eropa tahun lalu, bergabung dengan sesama miliarder Jeff Bezos dan bintang Top Gun, Tom Cruise.

        Dia juga ketua Klub Penjelajah cabang Timur Tengah, sebuah organisasi sains dan eksplorasi internasional.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajria Anindya Utami
        Editor: Fajria Anindya Utami

        Bagikan Artikel: