Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Rayakan HUT Ke-78 RI, Badan Bank Tanah Bekali 'Duit Sajuta' Bagi Masyarakat

        Rayakan HUT Ke-78 RI, Badan Bank Tanah Bekali 'Duit Sajuta' Bagi Masyarakat Kredit Foto: Badan Bank Tanah
        Warta Ekonomi, Purwakarta -

        Badan Bank Tanah turut memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia di tiga lokasi Hak Pengelolaan (HPL) Bank Tanah yang berada di Purwakata, Jawa Barat, kemudian di Poso Sulawesi Tengah dan Penajam Paser Utara (PPU) di Kalimantan Timur. 

        Badan Bank Tanah bersinergi dengan masyarakat setempat menggelar berbagai perlombaan dan upacara Peringatan 17 Agustus di HPL Bank Tanah. Perlombaan yang digelar mulai dari sepak bola, tarik tambang, hingga panjat pinang.

        Baca Juga: Peringati HUT Ke-78 RI, PetroChina Jabung Dinilai Sukses Serap Puluhan Ribu Pekerja Lokal

        Kepala Badan Bank Tanah Parman Nataatmadja, Deputi Bidang Perencanaan Strategis dan Pengadaan Tanah Perdananto Aribowo, dan Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta Yus Sudarso, hadir dalam kegiatan lomba di salah satu HPL Bank Tanah yang berlokasi di Desa Pasirmunjul, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Kamis (17/8/2023).

        Badan Bank Tanah memiliki Hak Pengelolaan (HPL) seluas 95 hektare (ha) di Desa Pasirmunjul Kec Sukatani Kab Purwakarta, Hak tersebut diperoleh sejak 2022.

        Pada kesempatan tersebut, Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk melaju bersama-sama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir. Parman juga memberi bekal "Duit Sajuta" kepada masyarakat.

        "Duit sajuta, artinya doa, usaha, ikhtiar, tawakal, sabar, jujur dan ta-nya itu bertakwa," ujarnya.

        Parman menegaskan kehadiran Badan Bank Tanah di masyarakat untuk menjamin ketersediaan tanah demi terwujudnya ekonomi berkeadilan. Terlebih, HPL Badan Bank Tanah yang ada di desa tersebut dalam perencanaan tata ruangnya akan dimanfaatkan untuk pembangunan industri. Hal ini bakal memberikan efek ganda bagi kemajuan ekonomi di wilayah tersebut dan juga daerah.

        "Dengan kehadiran Bank Tanah semoga bisa senang semua, bisa suatu ketika bisa bekerja, kalau di sini dibangun industrinya. Kita sama-sama berdoa supaya bisa bekerja, punya penghasilan, masa depan anak-anak kita bisa jadi pemimpin," ungkapnya.

        Baca Juga: Manjakan Pelanggan, KAI Sediakan Fasilitas Executive Lounge di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng

        "Kalau gak ada Bank Tanah, suatu ketika nanti, 20 tahun lagi mungkin tinggal di lahannya konglomerat. Kita bikin keadilan di pertanahan," sambung Parman.

        Adapun, Deputi Bidang Perencanaan Strategis dan Pengadaan Tanah, Perdananto Aribowo, mengajak masyarakat untuk merayakan HUT Kemerdekaan ke-78 Indonesia dengan penuh kekompakan dan jiwa nasionalisme yang tinggi.

        "Semoga bapak dan ibu semua serta adik-adik dapat merayakannya dengan penuh semangat dan riang," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Rahmat Saepulloh
        Editor: Ayu Almas

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: