Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Soal Kabar PHK Ratusan Pegawai Ekspedisi, Ini Kata J&T Express

        Soal Kabar PHK Ratusan Pegawai Ekspedisi, Ini Kata J&T Express Kredit Foto: J&T Express Indonesia
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Perusahaan ekspedisi yang baru-baru ini mengekspansi usahanya di Hong Kong, J&T Express melakukan pemutusan hubungan karyawan (PHK) atau layoff pada sekitar 100-an karyawan di gudang kawasan Malatex, Cimanggis, Depok, Jawa Barat. Sempat viral di media sosial dan diunggah di akun Instagram @depok24jam, layoff ini diduga akibat pelarangan TikTok Shop di media sosial TikTok. 

        “Sekitar 100 pegawai ekspedisi di-PHK. Mereka biasa kerja di Malatek Cimanggis Depok. Mereka di-PHK karena paket mulai sepi. Salah satunya disebabkan karena TikTok Shop ditutup,” tulis narasi yang diunggah dalam video akun Instagram @depok24jam yang dilansir pada Jumat (3/11/2023). 

        Baca Juga: LinkedIn Lakukan PHK Lagi Tahun 2023, Berapa yang Terdampak?

        Ketika Warta Ekonomi menghubungi pihak Public Relations J&T Express Diego Prayoga pada Jumat (3/11/2023) dalam pesan tertulis, Diego enggan menanggapinya dan perusahaan tersebut belum bisa memberi tanggapan resmi.  

        “… mohon maaf kami belum dapat memberi tanggapan,” ujar Diego dalam pesan singkat pada Jumat (3/11/2023). 

        Dalam video yang diunggah akun Instagram @depok24jam, terlihat surat dengan kop logo J&T Express. Tidak hanya itu, video tersebut juga menampilkan perpisahan pegawai ekspedisi di gudang Malatex tersebut. 

        “Semoga keadilan dan kesejahteraan tetap mereka terima,” tutup narasi video tersebut. 

        Baca Juga: Startup Ula Bekingan Jeff Bezos Lakukan PHK, Kini Alihkan Fokus Bisnis

        Sampai saat ini, video yang diunggah sudah ditonton sekitar 568 ribu penonton, dan akan terus bertambah. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Nadia Khadijah Putri
        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: