Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla resmi menyatakan dukungannya pada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN). Adapun dukungan itu dia sampaikan secara terbuka di Makassar, Selasa (19/12/2023) kemarin.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem, Jakfar Sidik menyambut baik dukungan Jusuf Kalla tersebut. Dia menilai, dukungan dari Jusuf Kalla menambah energi positif bagi pasangan AMIN.
Baca Juga: Joglo Ayu Tenan, UMKM Binaan Pertamina yang Mendunia
“Dukungan Pak JK terhadap pasangan AMIN merupakan suatu tambahan kekuatan bagi pasangan Amin,” kata Jakfar dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/12/2023).
Jakfar menilai, basis massa yang dimiliki Jusuf Kalla sangat berpengaruh bagi perolehan suara pasangan AMIN di Pilpres nanti. Jusuf Kalla sendiri masih dianggap sebagai salah satu tokoh politikus senior yang dihormati.
“Kita mengetahui Pak JK merupakan politisi yang memiliki jaringan yang luas dan punya basis massa. Itu terbukti dua kali menjadi Wakil Presiden,” beber Jakfar.
Lebih jauh, Jakfar menilai bergabungnya Jusuf Kalla dalam barisan otomatis menambah semangat Timnas AMIN dalam melakukan kerja-kerja pemenangan.
Baca Juga: Prabowo Pilih Jadi Anak Buah Jokowi Pasca Pilpres 2019, Fadli Zon: Demi Persatuan Nasional!
“Kehadiran Pak JK akan menambah pemilih dan juga akan membuat Timnas mendapatkan banyak gagasan serta taktik untuk menang,” tandasnya.
Sementara itu, Juru Bicara Jusuf Kalla, Husain Abdullah menyebut bahwa dukungan tersebut telah disampaikan secara terbuka dalam salah satu acara di Makassar pada Selasa (19/12/2023) lalu.
Baca Juga: Macam Sindir Prabowo-Ganjar, Anies: Banyak Janji tapi Tak Bersenyawa
"Selama ini ia menyampaikan dirinya netral, tetapi sebagai warga negara Pak JK tentunya memiliki pilihan politik. Dan berdasarkan track record Anies Baswedan yang ia ketahui, Pak JK berkeyakinan jika Anies adalah orang yang tepat memimpin Indonesia ke depan," kata Husain, Selasa (19/12/2023).
Husain menyebut, Anies Baswedan merupakan murid politik dari Jusuf Kalla. Oleh karenanya, figur mantan Gubernur DKI Jakarta itu dinilai memiliki kompetensi dalam memimpin Indonesia kelak.
Baca Juga: Tanggapi Mahfud MD, Anies Tahu Mengapa Food Estate Gagal
"Anies adalah murid politiknya. Dari segi pengetahuan, pengalaman, kejujuran serta integritas Anies memiliki keunggulan dalam hal tersebut," tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Aldi Ginastiar