Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Meski Membuat Harga Bitcoin Turun, ETF Bitcoin Sukses Lewati ETF Perak

        Meski Membuat Harga Bitcoin Turun, ETF Bitcoin Sukses Lewati ETF Perak Kredit Foto: Bappebti
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Harga Bitcoin terus memburuk terhitung seminggu setelah peluncuran ETF-nya. Pada Jumat, 19 Januari 2024, harga Bitcoin bahkan menyentuh di bawah $41.000. 

        Harga terbaru ini jelas menurun jauh jika dibandingkan lonjakan positif setelah peluncuran ETF Bitcoin Spot pada 11 Januari 2024. Di hari pertama peluncuran tersebut, Bitcoin sempat menyentuh harga $48.000 sebelum akhirnya memental -10% selama seminggu. 

        Meskipun begitu, perdagangan Bitcoin tetap mencatatkan fenomena. Melansir Coindesk, Bitcoin mengungguli perak di pasar ETF. 

        Hanya dalam seminggu pertama, total ada $30 miliar aset yang dikelola dalam ETF Bitcoin. Sementara itu, ETF perak hanya memiliki $11 miliar. 

        Harga ini jelas menunjukkan bahwa minat terhadap ETF Bitcoin jauh lebih tinggi dibanding ETF perak. Meskipun begitu, ETF Bitcoin masih cukup jauh dari total aset dalam ETF emas yang mencapai $95 miliar. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Amry Nur Hidayat
        Editor: Amry Nur Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: