Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sah! Adaro Bagikan Dividen Jumbo dan Putuskan Ganti Nama

        Sah! Adaro Bagikan Dividen Jumbo dan Putuskan Ganti Nama Kredit Foto: Adaro.
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) menyetujui dua agenda utama, yaitu pembagian dividen final tunai hingga US$2,63 miliar dan perubahan nama perusahaan menjadi PT AlamTri Resources Indonesia Tbk.

        Manajemen Adaro menjelaskan bahwa dividen final ini merupakan bagian dari upaya memberikan nilai tambah kepada pemegang saham. 

        "Kami berkomitmen untuk terus memberikan imbal hasil kompetitif bagi pemegang saham, sekaligus menjaga momentum pertumbuhan bisnis," ungkap Manajemen dalam keterangan resmi, Jakarta, Senin (18/11/2024). 

        Baca Juga: Untung Rugi Dividen Adaro Jelang Spin-Off AADI

        Selain itu, perubahan nama menjadi AlamTri Resources Indonesia mencerminkan visi jangka panjang perusahaan yang fokus pada diversifikasi usaha di luar sektor batu bara termal. Setelah pelaksanaan penawaran umum pemegang saham (PUPS) terkait spin-off bisnis batu bara dan beberapa unit pendukungnya, perusahaan akan menjadi induk usaha yang berfokus pada hilirisasi mineral dan energi terbarukan.

        Baca Juga: Investor Wajib Tahu! Adaro Siapkan Rp41 Triliun Buat Tambahan Dividen Interim

        Manajemen juga menegaskan dukungannya terhadap upaya pemerintah mencapai net-zero emissions pada tahun 2060 atau lebih cepat. "Perubahan ini adalah langkah strategis kami dalam mendukung transisi energi dan mewujudkan ekonomi hijau di Indonesia," tambahnya.

        Rencana ini menunjukkan langkah nyata Adaro dalam mengurangi ketergantungan pada batu bara, dengan menempatkan bisnis hilirisasi dan energi hijau sebagai prioritas utama. Transformasi ini diharapkan memperkuat posisi perusahaan dalam mendukung target penurunan emisi gas rumah kaca nasional.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: