Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Investor Tiongkok Tertarik Tanam Modal di Sumsel

Warta Ekonomi, Palembang -

Investor dari Tiongkok tertarik untuk menanamkan modalnya di kawasan ekonomi khusus Tanjung Api - Api, Sumatera Selatan, setelah penanam modal asing itu melihat lokasi perekonomian bagi masyarakat sekitar.

Investor itu cukup tertarik untuk berinvestasi setelah melihat langsung kawasan tersebut, kata Gubernur Sumsel Alex Noerdin di Palembang, Senin (22/8/2016).

Menurut dia, pihaknya telah menerima investor dari Tiongkok, Shenzhen dan perusahaan dari negara Tirai Bambu itu juga telah meninjau Tanjung Api-Api dan menyatakan sangat tertarik untuk berinvestasi.

Memang, lanjut gubernur, perusahan milik negara itu berkeinginan membangun industri di kawasan ekonomi khusus tersebut.

Oleh karena Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mendukung sepenuhnya bila ada penanam modal yang berinvestasi, kata dia.

Dia mengatakan, sebelumnya sudah banyak investor yang berkeinginan berinvestasi di kawasan Tanjung Api - Api termasuk kawasan ekonomi khusus.

Bahkan Dubai Port juga siap mengembangkan kawasan ekonomi bagi masyarakat Sumsel itu, ujar dia.

Pemerintah Provinsi Sumsel terus memberikan peluang investor berinvestasi di Tanjung Api - Api dan siapa duluan mereka dapat, kata dia.

Sementara dalam pertemuan lalu Pesident of Qianhai Development and Investmen Holding Co. Ltd, Liu Yinhua mengatakan, mereka cukup senang terhadap sambutan Pemprov Sumsel.

Memang perusahan Shenzhen bertujuan mendirikan industri di Indonesia, ujar dia. (Ant)
 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: