Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

OJK: Agen Laku Pandai Jambi Capai 1.525 Orang

OJK: Agen Laku Pandai Jambi Capai 1.525 Orang Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jambi -

Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Jambi Darwisman mengatakan saat ini di Jambi tersedia 1.525 orang agen Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan Inklusif (Laku Pandai) untuk memudahkan akses perbankan kepada masyarakat.

"Target penyediaan agen Laku Pandai tahun ini hanya 931 orang, namun hingga September sudah jauh melebihi target atau sebanyak 1.525 orang," katanya usai diskusi Laku Pandai bersama PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) di Jambi, Kamis (17/11/2016).

Dijelaskannya, dari 11 kabupaten di Jambi, agen Laku Pandai terbanyak berada di Kabupaten Kerinci sebanyak 229 agen disusul Kota Jambi sebanyak 190 agen. Sedangkan jumlah nasabah keseluruhan sebanyak 3.974 nasabah.

"Nasabah terbanyak juga di Kabupaten Kerinci dengan jumlah nasabah sebanyak 1.947 orang disusul Kota Jambi 1.400 orang. Nasabah yang paling sedikit ada di Kabupaten Batanghari atau hanya tiga nasabah. Sedangkan bank yang menjadi peserta Laku Pandai di Jambi hanya enam bank," katanya menjelaskan.

Menurutnya, program Laku Pandai sangat potensial dikembangkan di Jambi. Namun banyaknya daerah yang belum dijangkau sinyal telepon seluler menjadi kendala utama mengembangkan program tersebut.

Program Laku Pandai ini tanpa membuka kantor. Bank hanya menyiapkan agen yang utamanya memiliki usaha di rumahnya sejenis toko kelontong, warung, atau tempat usaha lainnya.

Darwisman menyebutkan selama ini masyarakat bawah seperti petani, pedagang, penjual keliling dan lainnya masih menyimpan uang di rumah.

Alasan mereka tidak menggunakan jasa perbankan memang masuk akal, salah satunya akses ke bank-bank yang jauh dari kawasan mereka.

"Solusinya adalah program Laku Pandai ini, dimana masyarakat yang jauh di pelosok cukup berjalan kaki jika ingin menabung. Sebab agen-agen Laku Pandai ada di dekat rumah mereka," katanya.

Darwisman berharap adanya program Laku Pandai ini mampu meningkatkan partisipasi masyarakat Jambi dalam menggunakan jasa perbankan. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: