Pendiri Telegram, Pavel Durov, datang ke Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk bertemu dan berbicara dengan Menteri Rudiantara, Selasa (1/8/2017) siang.
Pertemuan Menkominfo Rudiantara dengan Durov hari ini untuk menindaklanjuti pemblokiran Telegram versi desktop sejak Juli lalu.
Menkominfo Rudiantara dan Durov mengadakan pertemuan tertutup, diperkirakan berlangsung hingga jam 3 sore dan akan memberi pernyataan mengenai pembahasan hari ini.
Rudiantara sebelumnya mengunggah foto dirinya sedang makan siang bersama Durov melalui akun Twitter pribadinya @rudiantara_id.
Menkominfo beberapa waktu lalu menyatakan telah berkomunikasi dengan tim Telegram untuk membahas tata cara, terutama yang berkaitan dengan penanganan konten negatif. (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Advertisement