Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hijaukan Jakarta, PLN Disjaya Tanam 700 Pohon Serentak

Hijaukan Jakarta, PLN Disjaya Tanam 700 Pohon Serentak Kredit Foto: PLN Disjaya
Warta Ekonomi, Jakarta -

PLN Distribusi Jakarta Raya (Disjaya) melaksanakan penanaman 700 pohon dan tanaman hias dalam rangka gelar lingkungan hidup dengan tema ?Hijaukan Bumi, Selamatkan Generasi, PLN Peduli Lingkungan? pada Jumat (25/8/2017) di RPTRA Penjaringan Indah, Jakarta Utara.?

General Manager PLN Distribusi Jakarta Raya, M. Ikhsan Asaad, mengungkapkan bahwa program ini dilaksanakan sebagai tekad dan komitmen PLN dalam berkontribusi untuk penghijauan lingkungan.

?Di sini, PLN tidak hanya menjadi suatu instansi yang melayani masyarakat di bidang ketenagalistrikan. PLN di sini juga turut memberikan andil untuk isu-isu lingkungan melalui penghijauan. Salah satunya dengan melaksanakan penanaman pohon serentak ini,? jelas Ikhsan.

Lanjutnya, selain penanaman 700 pohon secara serentak, PLN, melalui program PLN Peduli, juga memberikan bantuan Corporat Social Responsibility (CSR) berupa 5 tempat sampah mobile dan pembangunan 1 unit sumur bor serta instalasi pengairan di RPTRA Penjaringan Indah.

"Ini juga merupakan salah satu wujud komitmen PLN dalam memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat." tambah Ikhsan.

Selain di tempat tersebut, kegiatan ini juga dilaksanakan serentak di 16 lokasi lainnya di wilayah kerja PLN Distribusi Jakarta Raya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Vicky Fadil
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: