Sedikitnya 10 investor dari Negeri Ginseng (Korea Selatan) mendatangi Kota Palembang untuk bertemu dengan Wali Kota Palembang, Harnojoyo menyusul pelaksanaan Asian Games kurang dari satu tahun lagi.
Tidak hanya sekedar bertanya, sepuluh orang pengusaha yang mendapat jamuan di River Side Restaurant tersebut, rencananya akan melakunan persentasi langsung di kediaman Dinas, terkait keinginannya menanamkan modalnya pada berbagai sektor di Kota Palembang.
"Hari ini kita medapat kunjungan 10 orang pengusaha Korea Selatan dari berbagai bidang. Daru hasil jamuan tadi, mereka sangat tertarik untuk menanamkan modalnya disini," jelas Harnojoyo, Rabu kemarin.?
Melihat keseriusan tersebut, Harnojoyo pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Dimana, ada beberapa tawaran yang disampaikan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, seperti kawasan Industri Gandus, Sentral Park, New Town dan sektor pariwisata.
"Ini adalah momontum yang harus dapat dimanfaatkan. Karena ini akan berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.
Harnojoyo mengungkapkan, besok mereka akan melakulan persentasi, terkait dengan peluang serta keinginan menanamkam modalnya di Kota Palembang.
"Jadi hari ini baru jamuan, besok mereka dan kita akan melakukan persentasi terkait peluang-peluang tersebut," tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irwan Wahyudi
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait:
Advertisement