Prayuth Chan-ocha selaku Perdana Menteri Thailand mengatakan pada hari Kamis (28/9/2017) bahwa mantan Perdana Menteri Yingluck Shinawatra saat ini berada di wilayah Uni Emirat Arab.
"Dia berada di Dubai," ujar Prayuth kepada wartawan, dan menambahkan bahwa kementerian luar negeri Thailand telah melacak keberadaan Yingluck.
"Polisi sekarang harus melanjutkan dan berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri dan Interpol," ungkap Perdana Menteri, sebagaimana dikutip dari Reuters, Kamis (28/9/2017).
Pengadilan Tinggi Thailand menyatakan bersalah dan menghukum mantan perdana menteri Yingluck Shinawatra secara tidak absen lima tahun hukuman penjara pada hari Rabu karena salah merencanakan skema subsidi beras dalam negeri Thailand.
Ajudannya mengatakan bahwa dia telah meninggalkan Thailand, takut akan hukuman yang berat. Bulan lalu, Reuters melaporkan bahwa dirinya telah melarikan diri ke Dubai, tempat saudara laki-lakinya, mantan perdana menteri Thaksin Shinawatra, memiliki sebuah rumah di negara tersebut.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Hafit Yudi Suprobo
Tag Terkait:
Advertisement