Warta Ekonomi, Medan -
Kepala KPPU Sumut, Ramli Simanjuntak, mengatakan jelang pilkada tender pengadaan barang dan jasa oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sumatera Utara (Sumut) akan diawasi dan dimonitoring oleh Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU).
"Biasanya selalu ada pengadaan barang dan jasa, seperti cetak surat suara dan peralatan logistik lainnya. Semua itu dilakukan KPU dan tahun lalu telah ditetapkan anggarannya," katanya Jumat (26/1/2018).
Dikatakannya, KPPU mengawasi karena akan ada pengadaan tendernya, proses lelangnya dan pengadaan barang dan jasanya. "Tujuan kami untuk melakukan pencegahan agar persekongkolan tender di KPU ini tidak terjadi,” ujarnya.
Selain jelang Pilkada, pengawasan tender pasca Pilkada juga dilakukan. Sebab biasanya banyak tim sukses pemenangan Pilkada yang tiba-tiba mendapat proyek pemerintah.
"Pokoknya pada pilkada nanti kita akan fokus dalam monitoring tendernya, agar tidak terjadi kecurangan dalam proyek tender tersebut didalam pilkada nanti," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil