Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PM India ke Palestina, Pejabat: Bersejarah Ini

PM India ke Palestina, Pejabat: Bersejarah Ini Kredit Foto: Theguardian.com
Warta Ekonomi, Jakarta -

Seorang pejabat tinggi Palestina mengatakan Perdana Menteri India Narendra Modi akan membuat apa yang digambarkannya sebagai sebuah kunjungan yang bersejarah ke Tepi Barat pada bulan depan.

Majdi Khaldi, penasihat Presiden Mahmoud Abbas mengatakan kepada Voice of Palestine pada hari Senin (29/1/2018) bahwa kunjungan tersebut akan berlangsung pada Sabtu (10/2/2018), dengan Modi datang ke Ramallah. Khaldi juga mengatakan ini adalah pertama kalinya seorang perdana menteri India akan mengunjungi wilayah Palestina.

Kunjungan Modi akan datang beberapa minggu setelah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu disambut dengan hangat selama enam hari dalam kunjungannya ke India, sebagaimana dikutip dari Fox News, Senin (29/1/2018).

India, selama berpuluh-puluh tahun memimpin sebuah negara dalam gerakan yang tidak memihak, telah mengembangkan hubungan hangatnya dengan Israel dalam beberapa tahun terakhir.

Khaldi mengatakan "ini adalah PM India pertama yang mengunjungi wilayah Palestina dan akan menjadi sejarah."

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Bagikan Artikel: