Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perdana Masuk Bursa, Saham Perusahaan Ini Langsung Meroket 50%

Perdana Masuk Bursa, Saham Perusahaan Ini Langsung Meroket 50% Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON) menjadi perusahaan perdana yang memperjualbelikan sahamnya di papan perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI). Saham Gihon Telekomunikasi pun ‎langsung meroket 585 poin atau 50% ke posisi Rp1.755 per saham saat pertama kali diperdagangkan. 

Saham perusahaan yang bergerak di bidang penunjang telekomunikasi ini ditransaksi sebanyak 10 lot, dengan nilai transaksi Rp1,76 juta.

Dalam aksi penjualan saham perdana atau initial public offering (IPO) ‎di Bursa Efek Indonesia (BEI). P‎erusahaan melepas saham sebanyak-banyaknya 152,88 juta saham, dengan harga penawaran Rp1.170 per saham. Dengan begitu, total raihan dana perseroan Rp178,87 miliar. 

Nantinya, dana sebesar 51,98% akan digunakan untuk melunasi seluruh pinjaman kepada PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), sebesar 29,07% akan digunakan perseroan untuk modal kerja sebagai mendukung operasional, dan sisanya 15,65% untuk belanja modal kerja.

Perusahaan pun telah menunjuk PT Indopremier Sekuritas selaku penjamin pelaksana emisi efek (underwriter).

Sebelum IPO, saham Gihon Telekomunikasi Indonesia dimiliki oleh Rudolf Parningotan Nainggolan sebesar 76%, Hotma Linda Ebigail Sirait menggenggam sebesar 12%, PT Gihon Nusantara Tujuh memiliki 10%, Aynawati Rahardjo sebesar 1,5%, dan Felix Ariodamar 0,5%.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: