Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Persiapkan Logistik KTT Trump-Kim Jong Un, Pejabat AS Tiba di Singapura

Persiapkan Logistik KTT Trump-Kim Jong Un, Pejabat AS Tiba di Singapura Foto kombinasi menunjukkan Kim Jong Un dari Korean Central News Agency (KCNA) yang dirilis pada 10 Mei 2016, dan Donald Trump berpose untuk foto di New York City, AS, 17 Mei 2016. | Kredit Foto: Reuters/KCNA handout via Reuters/File Photo & Reuters/Lucas Jackson/File Photo
Warta Ekonomi, Washington -

Juru bicara Gedung Putih Sarah SandersĀ  menyatakan bahwa delegasi AS, yang dipimpin oleh Wakil Kepala Staf Gedung Putih Joe Hagin, saat ini berada di Singapura untuk mengkoordinasi logistik dari KTT yang diharapkan.

Seperti dilansir Xinhua, Rabu (30/5/2018) John Bolton, penasihat keamanan nasional Trump, telah melakukan pembicaraan dengan rekan-rekan Korea Selatan dan Jepang "hampir setiap hari," dan upaya pembicaraan tersebut telah berlangsung selama beberapa Minggu terakhir, tambah Sanders.

Kemajuan positif terbaru untuk KTT, yang semula dijadwalkan pada 12 Juni di Singapura, terjadi setelah Trump membatalkan pertemuan pada hari Kamis, dengan alasan "kemarahan luar biasa dan permusuhan terbuka" yang ditampilkan oleh Pyongyang baru-baru ini.

Trump berbalik arah pada hari Jumat, dengan mengatakan kedua belah pihak menginginkan pertemuan itu terjadi dan itu masih bisa berlanjut setelah pembicaraan produktif.

Dia juga menegaskan pada hari Minggu bahwa tim resmi AS telah tiba di DPRK untuk berbicara tentang persiapan untuk pembicaraan antara Donald Trum-Kim Jong-un.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: