Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

RS Mitra Keluarga Ditinggal Komisarisnya

RS Mitra Keluarga Ditinggal Komisarisnya Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA), pemilik RS Mitra Keluarga ini menyatakan bahwa Hamzah Bin Mahmood yang merupakan Komisaris Perseroan memutuskan untuk mengundurkan diri. 

"Bapak Hamzah di suratnya pada tanggal 11 Maret 2018 yang disampaikan kepada Perseroan menyatakan ingin mengundurkan diri," ujar Direktur Independen PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk, Esther M Ramono, di Jakarta, Senin (11/6/2018).

Dengan begitu, lanjut Esther, Hamzah yang merupakan warga negara Malaysia ini masa jabatannya habis pada 11 Juni 2018. 

"Kejadian ini tidak berdampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perusahaan," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: