Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Targetkan Himpun Rp10 Triliun dari Obligasi dan Sukuk, XL Axiata Sebut untuk Danai Capex

Targetkan Himpun Rp10 Triliun dari Obligasi dan Sukuk, XL Axiata Sebut untuk Danai Capex Kredit Foto: XL Axiata
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT XL Axiata Tbk (EXCL) menerbitkan obligasi berkelanjutan I tahap II tahun 2019 dan sukuk ijarah berkelanjutan II tahap II tahun 2019 dengan jumlah masing-masing sebesar Rp1 triliun. Obligasi dan sukuk tersebut diterbitkan melalui penawaran umum berkelanjutan (PUB) yang akan efektif dilakukan pada 4—6 Februari 2019 mendatang.

Direksi XL Axiata mengungkapkan, dari masing-masing penerbitan obligasi dan sukuk ijarah, XL Axiata menargetkan akan menghimpun dana sebesar Rp10 triliun yang terdiri atas Rp5 triliun dari obligasi dan Rp5 triliun dari sukuk ijarah.

Jumlah obligasi yang akan diterbitkan tersebut terdiri atas empat seri, yaitu seri A sebesar Rp290 miliar berbunga tetap 7,905 per tahun, seri B sebesarRp191 miliar berbunga tetap 8,65% per tahun, seri C sebesar Rp40 miliar berbunga tetap 9,25% per tahun, dan seri D sebesar Rp73 miliar berbunga tetap 10,00% per tahun.

“Bunga obligasi dibayarkan setiap triwulan sesuai dengan tanggal pembayaran masing-masing bunga obligasi yang akan dimulai pada tanggal 08/05/2019, sedangkan pembayaran terakhir sekaligus tanggal pelunasan pokok obligasi masing-masing adalah tanggal 18/02/2020 untuk seri A, 08/02/2022 untuk seri B, 08/02/2024 untuk seri C, dan 08/02/2029 untuk seri D,” jelasnya dalam keterbukaan informasi di Jakarta, Rabu (23/01/2019).

Sementara itu, sukuk ijarah XL Axiata akan diterbitkan dalam lima seri, di mana penerbitan ini dilakukan tanpa warkat.

Untuk seri A, jumlah sisa imbalan ijarah yang ditawarkan adalah sebesar Rp351 miliar, seri B sebesar Rp110 miliar, seri C sebesar Rp132 miliar, seri D sebesar Rp5 miliar, dan seri E sebesar 23 miliar. Sama halnya dengan obligasi, cicilan imbalan ijarah tersebut juga akan dibayarkan setiap triwulan sekali, di mana pembayaran pertama akan dilakukan pada 08/05/2019 mendatang.

“Pemebyaraan cicilan imbalan ijarah terakhir sekaligus tanggal pembayaran kembali sisa imbalan ijarah masing-masing seri adalah pada tanggal 18/02/2020 untuk seri A, 08/02/2022 untuk seri B, 08/02/2024 untuk seri C, 08/02/2026 untuk seri D, dan 08/02/2029 untuk seri E,” tambahnya.

XL Axiata menyebutkan, dana yang dihimpun dari PUB obligasi dan sukuk tersebut akan digunakan untuk ekperluan belanja modal dalam rangka meningkatkan kapasitas, memperluas jaringan, dan meningkatkan kualitas layanan.

“Belanja modal tersebut termasuk pembelian base station subsystem (BSS) dan pembelian transmisi fiber optic,” lanjutnya.

XL Axiata memaparkan, spesifikasi BSS yang dimaksud ialah BTS 4G LTE untuk mendukung teknologi GSM, UMTS, dan 4G LTE dalam satu platform di pita frekuensi seluler 900 MHz, 1.800 MHz, dan 2.100 MHz.

“Transmisi fiber optic bertujuan untuk memperkuat konektivitas jaringan berkecepatan tinggi antarkota dan memperluas jangkauan fiber hingga ke BTS dalam rangka mempersiapkan jaringan XL Axiata dengan kecepatan tinggi untuk BTS 4G LTE dan generasi selanjutnya,” tutupnya. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: