Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Fahri Menyebut Ada Efek Penolakan Prabowo atas Rekap KPU RI

Fahri Menyebut Ada Efek Penolakan Prabowo atas Rekap KPU RI Kredit Foto: Antara/Saiful Bahri
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah, menjelaskan pernyataan Capres Prabowo Subianto yang menolak hasil rekapitulasi KPU menimbulkan efek lanjutan ke depannya.

"Pidato Pak Prabowo itu artinya beliau tidak akan ke MK bahkan tidak akan ke Bawaslu," ujarnya di Jakarta, Kamis (16/5/2019).

Ia menambahkan, usai pengumuman hasil rekapitulasi pada 22 Mei 2019, hal yang harus dikhawatirkan dan dipikirkan adalah efek kepada publik yaitu massa di bawah. Karenanya mengimbau agar aparat tidak menambah radikalisme massa. Namun, pada saat yang bersamaan juga harus ada penanggung jawabnya agar jangan banyak situasi yang tidak terkendali.

Baca Juga: Prabowo Tolak Hasil Perhitungan Suara, KPU Jalan Terus

"Tapi sebagian dari sebab tidak terkendalinya itu aparat kelihatannya terlalu nampak represif, jangan anggap itu sebagai kekecewaan," katanya.

Ia mengibaratkan dalam permainan sepak bola saja ada kekecewaan, apalagi kontestasi politik seperti Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. Karena itu, menyarankan agar kepolisian melihat situasi secara tenang.

"Jangan takut ada makar karena tidak ada masyarakat yang mau makar," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: