Istri mantan Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) SBY, Ani Yudhoyono meninggal dunia. Mantan Ibu Negara ini tutup usia sekitar pukul 11.50 di di National University Hospital (NUH), Singapura akibat menderita kanker darah.
Baca Juga: Sri Mulyani: Saya Kehilangan Sosok Ibu Ani Yudhoyono
Menanggapi kabar duka cita itu, politisi Golkar Mukhamad Misbakhun memberikan catatan khusus terkait sosoak mantan ibu negara itu. Dan berikut tulisan lengkap, Misbakhun:
Ibu Ani Yudhoyono; Adalah Kunci Sukses Kepemimpinan Pak SBY.
Saya turut menyampaikan rasa duka cita yang mendalam kepada Keluarga Bapak Susilo Bambang Yudhoyono atas meninggalnya Ibu Ani Yudhoyono, Ibu Negara ke-6 yang pernah mendampingi Bapak Susilo Bambang Yudhoyono selama 2 Periode memimpin Indonesia sebagai presiden mulai dari 2004 sampai 2014.
Sosok Ibu Ani Yudhoyono adalah istri yang setia menemani perjalanan karir Bapak SBY mulai dari awal karir militer beliau sampai menjadi presiden Republik Indonesia selama 2 periode. Sebagai seorang istri, Ibu Ani Yudhoyono menjadi ibu negara yang menjadi sosok dibalik suasana teduh, intelektual dan tenang dalam figur kepemimpinan Bapak Susilo Bambang Yudhoyono sehingga sukses mempimpin Indonesia selama 2 periode dengan segala pencapaian yang diraih selama periode tersebut.
Tidak mudah menjadi sosok istri bisa terus menemani perjalanan panjang karir suami sampai pada puncak karirnya. Tentunya dengan segala suka duka dan romantisme perjalanan kehidupan Ibu Ani Yudhoyono sukses menemani Bapak Susilo Bambang Yudhoyono sampai akhir hayat beliau.
Semoga Allah Swt melapangkan kubur Ibu Ani Yudhoyono, mengampuni semua kesalahan dan Keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan.
Selamat Jalan Ibu Ani Yudhoyono, bulan Ramadhan bulan yang sangat baik. Semoga kebaikan selalu menyertai Ibu Ani Yudhoyono selamanya. Aamiin YRA.
Salam duka cita.
M. Misbakhun
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat