Demonstran Hong Kong Blokade Jalan dan Sebabkan...
Demonstran anti pemerintah Hong Kong melumpuhkan sejumlah bagian dari pusat keuangan Asia itu. Beberapa jaringan transportasi, sekolah dan bisnis terpaksa tutup setelah polisi memperingatkan meningkatnya aksi kekerasan ke tingkat yang mematikan.
Sekitar 1.000 pengunjuk rasa memblokir jalan-jalan di jantung kawasan pusat bisnis kota saat makan siang. Mengenakan topeng dan pakaian kantor, mereka berbaris dan melemparkan batu bata ke jalan-jalan.
"Sekarang tahun 1989 tanggal 4 Juni" bunyi tulisan di jendela toko mode Georgio Armani, merujuk pada aksi kekerasan pasukan China terhadap demonstran pro demokrasi di Lapangan Tiananmen Beijing.
Baca Juga: Demi Keamanan, Seluruh Sekolah di Hong Kong Diliburkan
Gejolak itu menyebabkan penundaan bagi ribuan penumpang yang mengantri di stasiun metro di seluruh kota pada hari Rabu (13/11/2019) pagi setelah beberapa layanan kereta api ditunda dan jalan ditutup.
Beberapa jalur kereta api, stasiun dan rute bus ditutup karena fasilitas yang rusak, kata operator MTR Corp, seraya menambahkan bahwa seluruh jaringan kereta api akan ditutup pada pukul 10 malam waktu setempat, dua jam lebih awal.
“Sangat menyakitkan menyaksikan kota saya berubah menjadi seperti ini. Lihatlah semua orang, betapa marahnya mereka,” kata Alexandra, seorang eksekutif asuransi berusia 42 tahun yang telah berusaha untuk mulai bekerja.
"Kita semua ingin kembali normal, tetapi bagaimana pemerintah bisa melakukan itu jika mereka tidak mendengarkan apa yang diminta warga Hong Kong," imbuhnya seperti dikutip dari Reuters.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: