Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perhatian! Rupiah Bisa Lumpuh di Akhir Tahun

Perhatian! Rupiah Bisa Lumpuh di Akhir Tahun Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Warta Ekonomi, Labuan Bajo -

Bank Indonesia (BI) memperkirakan pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) akan sedikit tertekan jelang akhir tahun. Terbatasnya pasokan valas di dalam negeri menjadi penyebab tertekannya mata uang garuda.

"Kalau akhir tahun memang biasanya kita tertekan ya, sebentar ya. Antara tanggal-tanggal ini sampai tanggal 20 tertekan karena yang domestiknya mulai tidak supply dolar. Disimpan," ujar Direktur Eksekutif Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI Endy Dwi Tjahjono dalam acara pelatihan wartawan di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, yang berlangsung mulai 8-11 Desember 2019.

Endy memandang tertekannnya mata uang Garuda jelang akhir tahun terbilang wajar. Pasalnya, kebutuhan valuta asing memang cukup tinggi jelang tutup buku anggaran. Mulai dari pembagian dividen dari investor asing yang menanamkan modalnya di Indonesia ke negara asal, hingga sejumlah faktor-faktor penyumbang lainnya.

Baca Juga: Bravo! Rupiah Bikin Dolar AS dan Mata Uang Dunia Melongo!

"Asingnya juga karena relokasi mereka invest di aset sehat karena untuk perbaiki laporan keuangannya," tambah Endy.

Meski demikian, Endy menegaskan bahwa situasi tersebut hanya sementara. Rupiah, sambung dia, akan kembali ke level yang sesuai dengan fundamentalnya.

"Nanti setelah minggu pertama, uangnya balik lagi ke kita. Kalau Januari 2020, setelah laporan akhir tahun keluar mereka mulai nyari duit lagi. Mereka kan harus cari duit," tuturnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: