Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hitung-hitungan Jika Avengers Gagal Hentikan Thanos Menjentikan Jari, Hasilnya Cukup Mengejutkan

Hitung-hitungan Jika Avengers Gagal Hentikan Thanos Menjentikan Jari, Hasilnya Cukup Mengejutkan Kredit Foto: Wired.com

2. Dunia akan jadi kacau

Dunia pascajentikan jari Thanos itu akan terlihat seperti kondisi setelah seseorang menggelar pesta besar-besaran di rumahnya. Ada miliaran orang berjalan, membeli barang, membangun, tapi kemudian ada separuh populasi yang dipaksa membersihkan kekacauan yang ditinggalkan. Begitu penyintas bisa mengatas sampah emosional akibat lenyapnya orang yang mereka cintai, mereka dipaksa membersihkan kekacauan fisik akibat kekacauan akibat jentikan jari tersebut.

Di adegan pembuka Avengers: Endgame, kekacauan —fisik dan emosional— terlalu banyak bagi sebagian besar orang. Sebagian kawasan metropolitan besar, seperti New York dan San Francisco mirip tempat sampah, dengan apa pun dari kapal yang bertumpukan hingga tumpukan kantong sampah. Jika dua kota besar di dunia bisa kacau seperti itu, lantas seperti apa kota yang lebih kecil?

Baca Juga: Russo Bersaudara Jelaskan Thanos 2014 Masuk ke Masa Depan di Endgame

Peristiwa di Avengers: Endgame terjadi lima tahun setelah Thanos menjentikkan jarinya. Orang punya waktu untuk menghadapi peristiwa pemusnahan sebesar itu. Mereka membersihkan apa yang tersisa dan terus melanjutkan hidup. Mereka harus menerima kalau sejumlah aspek dalam hidup tidak akan pernah kembali normal ketika separuh populasi musnah.

3. Para penyintas akan bersatu menghadapi musuh bersama

Terkadang tragedi memberikan peluang bagi para penyintas untuk bersatu dan berdiri bersama. Setelah tragedi terjadi, massa bersatu, bekerja bersama mengatasi duka mereka dan kadang bangkit lebih kuat. Ini benar jika ada musuh bersama yang mereka sebut sebagai penyebab rasa sakit, kemarahan dan kehilangan mereka. Di kasus ini, orang itu adalah Thanos.

Meskipun sebagian besar populasi dunia tidak pernah melihat Thanos di keseluruhan film di kisah Infinity Saga, orang-orang tahu dan menerima kehadiran serta jentikan jarinya. Ini diungkap di adegan terapi di awal Avengers: Endgame ketika Steve Rogers membahas tentang melanjutkan hidup. Jentikan jari ini juga dibahas di siaran berita pelajar yang membuka Spider-Man: Far From Home. Jadi, orang pun tahu aksi Mad Titan ini.

Baca Juga: Nidavellir Tempat Pedang Thanos dalam Endgame Diciptakan?

Mungkin, orang-orang bisa menggunakan pengetahuan tentang Thanos itu untuk bertarung demi bertahan hidup di dunia pascajentikan jari. Itu berhasil bagi Avengers yang bekerja tanpa lelah untuk mencari jalan memutarbalikkan efek jentikan jari. Orang biasa pun bisa memanfaatkan ketakutan dan duka yang menyapu mereka usai peristiwa di Avengers: Infinity War dan bersama mengubah kekelaman itu menjadi masa depan yang lebih baik.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: