Pangeran Harry dan Meghan Mundur dari Keluarga Kerajaan Inggris
Seperti dilansir The Sun, Pangeran Harry dan Meghan kemungkinan akan tinggal di AS atau Kanada mengingat Meghan merupakan warga AS. Beberapa pekan lalu keduanya baru saja mengunjungi Kanada bersama anak mereka, Archie. Mereka mengaku gembira dengan keramahan di sana.
Meghan merupakan aktris film drama Suits. Dia tinggal di Toronto, Kanada, selama tujuh tahun dan menganggapnya sebagai halaman kampung kedua setelah Los Angeles, AS. Dia juga memiliki beberapa teman di Kanada. Bintang televisi, Jessica Mulroney, menyebut Meghan sebagai wanita tangguh.
Meski mengundurkan diri, Pangeran Harry dan Meghan juga disebut tetap berharap rumahnya Frogmore direnovasi menggunakan uang rakyat senilai 2,4 juta poundsterling. Rencana renovasi itu memang sudah dijadwalkan sejak beberapa bulan terakhir mengingat keduanya menolak tinggal di Istana Kensington.
Baca Juga: Permukiman Baru Israel di Tepi Barat Penuh Kecaman, Inggris Keras Bilang...
Saat ini Pangeran Harry dan Meghan tinggal di sebuah rumah sewaan. Keduanya juga patut berharap biaya pengawal sebesar 750.000 poundsterling tetap dibayar uang rakyat. Pemimpin Republic, Graham Smith, mengkritik keras keputusan itu. Dia juga mendesak Harry dan Meghan mengembalikan uang itu.
Para ahli mengatakan Pangeran Harry dan Meghan diyakini dapat meraup uang jutaan poundsterling dengan menggunakan nama dan popularitas. Pangeran Harry dapat menjadi pembicara, sedangkan Meghan kembali menjadi model atau aktris. Bagaimanapun, keduanya belum tentu meraih peluang tersebut.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: