Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indosurya Bantah Alami Kesulitan Pencairan Dana Nasabah

Indosurya Bantah Alami Kesulitan Pencairan Dana Nasabah Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Asuransi Jiwa Indosurya Sukses (Indosurya Life) memberikan klarifikasi terkait pemberitaan yang mengatakan perusahaannya telah bermasalah sebelum Kejaksaan Agung (Kejagung) melakukan pemblokiran 800 rekening dalam rangka mengusut dugaan korupsi di asuransi Jiwasraya.

Dalam keterangan yang diterima, Selasa (18/2), Indosurya menyatakan perusahaannya berjalan dengan normal dan tidak ada masalah.

"Indosurya Life hingga saat ini tidak mengalami masalah yang dapat menyebabkan perusahaan tidak dapat memenuhi kewajibannya terhadap nasabahnya," katanya dalam keterangan tertulis.

Lanjut keterangan tersebut, terkait dengan langkah Kejagung memblokir 800 rekening. Indosurya menegaskan pihaknya tidak terkena dampak dari pemlokiran tersebut.

Baca Juga: Astra Life dan PermataBank Kolaborasi Luncurkan Asuransi Terjangkau

Baca Juga: Indolife Bantah Punya Masalah Keuangan

"Berdasarkan data yang kami miliki, kami belum menerima surat permintaan resmi atau keluhan dari nasabah pemegang polis Indosurya Life yang mengalami kesulitan terkait pencairan dananya saat jatuh tempo atau pengajuan klaim yang disebabkan oleh kondisi keuangan perusahaan." tulisnya lagi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: