Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus Corona, Achmad Yurianto mengatakan jumlah pasien positif corona Covid-19 kembali bertambah. Hingga, Senin (23/3), pasien bertambah menjadi 579 kasus atau ada kenaikan 65 kasus baru dari 541 orang
"Total kasus pada hari ini 579 orang. Penambahan kasus sebanyak 65 orang," ujarnya, dalam keterangan resmi yang disiarkan melalui Youtube di akun BNPB Indonesia, Senin (23/3/2020).
Baca Juga: Bak Malaikat, Jeff Bezos Ajak Orang yang Kena PHK Akibat Virus Corona Gabung ke Amazon
Baca Juga: Allahu Akbar, Corona Makin Mengganas, 49 Orang Meninggal, Yang Positif Bertambah
Sementara itu, pasein meninggal dunia dunia kembali bertambah satu orang. Saat ini, total ada 49 pasien positif corona meninggal dunia.
"kemudian ada 1 tambah lagi kasus yang meninggal dari data yang kami lihat kemarin 48 sehingga total kasus meninggal adalah 49," sambungnya.
Kemudian, untuk pasien sembuh corona bertambah 1 orang, menjadi 30 yang dinyatakan sehat. "Kemudian ada penambahan kasus yang sudah dua kali follow up spesimen dua kali negatif dan kita nyatakan sembuh sebanyak 1 orang, sehingga total kasus sembuh adalah 30 orang," katanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: