Hari ini (26/3/2020), Indonesia melaporkan 104 kasus infeksi corona baru. Artinya, kini kasus berjumlah 893 secara nasional.
Dari seluruh kasus, 78 di antaranya meninggal dunia dan 35 pasien dinyatakan sembuh. Sementara, 780 kasus masih berstatus aktif.
Jika dihitung, tingkat kematian kasus corona di Indonesia ada di angka 8,7%. Itu jauh berada di atas tingkat kematian global yang berada di angka 4,5% per hari ini, berdasarkan data di lamanĀ World of Meters.
Baca Juga: Gudang E-Commerce Tetap Jalan di Tengah Corona, Karyawan: Perusahaan Lebih Mengutamakan Uang!
Memang, bila dibandingkan, tingkat kematian dan tingkat kesembuhan pasien corona di tanah air saat ini adalah 65,17% lawan 34,83%.
Namun kabar baiknya, Indonesia sudah mulai menjalankan tes masif corona di sejumlah wilayah, khususnya di wilayah satelit Ibu Kota, seperti Depok, Bogor, Bekasi. Bandung juga jadi sasaran utama tes masif tahap awal di Jawa Barat.
Tes masif dinilai diperlukan demi mengidentifikasi pasien-pasien yang perlu dirawat serta memetakan persebaran pandemi. Negara yang telah melakukan tes masif lebih dulu adalah Korea Selatan.
Meski pada awalnya terjadi lonjakan kasus sselama beberapa hari, Korea Selatan berhasil menekan angka kematian melalui keputusan tes masif.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna
Tag Terkait: