Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kabar Gembira! Saat Corona Bikin Gondok, Adhi Karya Dapat Rezeki Nomplok!

Kabar Gembira! Saat Corona Bikin Gondok, Adhi Karya Dapat Rezeki Nomplok! Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Adhi Karya Tbk (ADHI) menorehkan capaian positif pada awal tahun 2020. Sampai dengan Maret 2020, BUMN karya ini mengantongi kontrak baru dengan nilai mencapai Rp2,5 triliun. 

Baca Juga: Saat PSBB Batasi Ruang Gerak dan Bisnis Taksi, Bos Blue Bird Belanja Puluhan Miliar Rupiah Buat...

Manajemen ADHI menyebut, ada dua kontributor utama atas raihan kontrak baru itu, yakni pembangunan jaringan gas perumahan di Aceh dan Sumatra Utara  senilai Rp142,1 miliar dan pembangunan Simpang Susun di Sragen senilai Rp129,4 miliar. 

Baca Juga: Trump Mencak-Mencak Gak Karuan, Bos WHO Balas: Jangan Jadikan Corona Alasan Buat Ambil Untung!

Dilihat dari lini bisnisnya, konstruksi dan energi menjadi yang paling mendominasi sebesar 94%. Kemudian diikuti oleh lini bisnis properti sebesar 5% dan sisanya berasal dari berbagai lini bisnis lain.

"Tipe pekerjaan perolehan kontrak baru terdiri atas proyek gedung sebesar 26%, jalan dan jembatan sebesar 7%, serta proyek infrastruktur lainnya seperti pembuatan bendungan, bandara, jalan kereta api, dan proyek-proyek EPC sebesar 67%," jelas manajemen ADHI, Jakarta, Kamis (9/04/2020).

Ia menambahkan, komposisi atau segmentasi sumber dana dari kontrak baru tersebut meliputi pemerintah sebesar 70%, BUMN sebesar 19%, dan swasta atau lainnya sebesar 11%.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: