- Home
- /
- News
- /
- Megapolitan
Pemprov DKI Kirim Bansos Tahap 2 ke Bambu Apus, Sudah Salurkan 3.200 Paket
Para warga Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur kembali menerima paket bantuan sosial (bansos) tahap kedua dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Kali ini, 3.206 paket diklaim sudah disalurkan ke sana.
Lurah Bambu Apus Dodo Supendi mengatakan, paket bansos tahap kedua merupakan bentuk kepedulian Pemprov DKI kepada warga di Jakarta yang tengah kesulitan lantaran dibatasinya pergerakan masyarakat karena adanya wabah COVID-19.
"Dalam masa sulit seperti saat ini, paket bansos ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," kata Dodo di Bambu Apus, Jakarta Timur, Jumat (15/5/2020).
Baca Juga: Ada Tambahan Rata-Rata 500 Pasien per Hari, Wisma Atlit Butuh Bantuan APD dengan Standar Nasional
Menurut Dodo, jumlah paket bansos tahap kedua mengalami peningkatan drastis. Dari semula berjumlah 2.991, kali ini menjadi 6.374 paket bansos.
"6.374 pengurus RT/RW telah menandatangani penyaluran bansos tahap kedua. Semoga bantuan ini dapat terus berjalan tanpa terputus di tengah jalan selama Covid-19 masih berlangsung," ucapnya.
Setelah menerima dan menyalurkan paket bansos tersebut, Dodo berharap warga di Kelurahan Bambu Apus tetap menjaga kesehatan agar tidak terkena Covid-19. "Selalu gunakan masker dan menerapkan hidup sehat dengan banyak mencuci tangan."
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Tanayastri Dini Isna