Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dengan Kidung Jenaka Pesan Empat Pilar MPR Disampaikan di Pagelaran Seni Budaya

Dengan Kidung Jenaka Pesan Empat Pilar MPR Disampaikan di Pagelaran Seni Budaya Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) tidak surut melaksanakan sosialisasi Empat Pilar MPR dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat di tengah pandemi Covid-19. Seperti pagelaran seni budaya daerah dalam rangka sosialisasi Empat Pilar MPR di Balai Tani Bareng, Jombang, Jawa Timur pada Sabtu malam (19/9/2020), yang memberlakukan penggunaan masker, menjaga jarak dan disediakan tempat cuci tangan di beberapa titik. 

Pagelaran seni budaya ini merupakan kerjasama MPR dengan Sanggar Seni Manunggal Laras dan pemerintah kabupaten Jombang.

Baca Juga: MPR RI dan UI Sepakati Kerja Sama di Bidang Riset dan Kajian

Hadir dalam pagelaran seni budaya ini anggota MPR dari Fraksi PDIP Sadarestuwati, wakil ketua Badan Penganggaran MPR Elnino M Hosein (Fraksi Partai Gerindra), Neng Eem Marhamah (Fraksi PKB), dan  Instiawati Ayus (Kelompok DPD), serta  Kepala Biro Humas MPR Siti Fauziah. Pagelaran juga dihadiri Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, Wakil Bupati Sumrambah.

Pagelaran seni budaya ini menampilkan Tari Remo Boletan yaitu tari tradisional yang berasal dari Jombang, parade lagu nusantara, dan kidung jenaka yang berisi pesan-pesan Empat Pilar MPR (Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika). Kidung jenaka yang tampil di akhir pagelaran cukup menarik perhatian. Banyolan dari Cak Heru dan kawan-kawan membuat penonton tertawa terpingkal-pingkal. Di antara banyolan, cak Heru menyisipkan pesan Empat Pilar MPR.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: