Dirawat di RS Militer, Donald Trump Minum Obat Antibody Cocktail Eksperimental
Data sejauh ini terbatas untuk antibodi Covid-19, tetapi kepala penyakit menular AS Dr. Anthony Fauci termasuk di antara mereka yang mengatakan bahwa teknologi tersebut menjanjikan.
Regeneron, minggu ini melaporkan hasil uji coba yang menunjukkan bahwa obatnya memperbaiki gejala pada pasien Covid-19 yang tidak dirawat di rumah sakit, tanpa efek samping yang serius.
Baca Juga: Presiden China Xi Jinping Kirim Doa Baik-Baik ke Donald Trump
Sehingga pihak pemerintah Amerika mengatakan berencana untuk berbicara dengan Food and Drug Administration (FDA) tentang otorisasi penggunaan darurat.
Eli Lilly & Co juga telah mengumumkan data awal yang menggembirakan dari uji coba antibodi virus corona, dan mengatakan sedang mencari otorisasi darurat dari FDA.
Selain menggunakan obat eksperimental antibodi, Trump juga menggunakan obat mulas famotidine. Meskipun obat tersebut belum terbukti bekerja melawan COVID-19, para peneliti sedang mempelajarinya sebagai kemungkinan pengobatan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: