Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Azerbaijan Bakal Ambil Langkah Pencaplokan, Jika Armenia Lakukan...

Azerbaijan Bakal Ambil Langkah Pencaplokan, Jika Armenia Lakukan... Kredit Foto: Azerbaijan's Presidential Press Office
Warta Ekonomi, Baku -

Presiden Azerbaijan, Ilham Aliyev, menuntut agar Armenia segera mundur dari Nagorno-Karabakh dan wilayah sekitar Azeri, Minggu (4/10/2020). Jika negara tetangga itu tidak melakukan, maka Azerbaijan tidak akan menghentikan aksi militer sampai itu terjadi.

“Tawaran saya adalah sebagai berikut: biarkan mereka menarik pasukannya, dan konfrontasi akan dihentikan, tapi ini tidak boleh dengan kata-kata, tapi dalam perbuatan,” ujar Aliyev.

Baca Juga: Kota-kota Azerbaijan Jadi Medan Tempur Baru Militer Armenia

Dalam pidato yang disiarkan televisi, Aliyev mengatakan, pasukan Azeri bergerak maju dalam serangan selama seminggu untuk merebut kembali tanah yang mereka kuasai dari etnis Armenia pada 1990-an.

"Azerbaijan punya satu syarat, yaitu pembebasan wilayahnya. Nagorno-Karabakh adalah wilayah Azerbaijan. Kita harus kembali dan kita akan kembali," ujarnya.

Aliyev mengatakan, komunitas internasional telah gagal selama tiga dekade untuk menegakkan resolusi PBB atau menekan Armenia mengembalikan wilayah Azerbaijan. Isi dan nada pesan Aliyev menjelaskan bahwa Baku tidak akan menerima seruan untuk gencatan senjata segera seperti yang didorong oleh Rusia, Amerika Serikat, dan Uni Eropa.

Setelah pidato Aliyev, pejabat Kementerian Pertahanan Armenia, Artsrun Hovhannisyan, menyatakan tidak ada risiko untuk negaranya dari ancaman itu.

"Saya tidak berpikir bahwa ada risiko untuk Yerevan (ibu kota Armenia), tetapi bagaimanapun kami sedang berperang," katanya.

Konflik terbaru ini mengancam akan menyeret kekuatan regional lainnya, karena Azerbaijan didukung oleh Turki, sedangkan Armenia memiliki pakta pertahanan dengan Rusia.

Ratusan orang tewas dalam sepekan terakhir pertempuran antara Azerbaijan dan pasukan etnis Armenia, termasuk lebih dari 40 warga sipil. Lokasi wilayah pertempuran pun terancam semakin meluas.

Sebelum pidato tersebut, Azerbaijan mengatakan pasukan Armenia telah menembakkan roket ke kota kedua Ganja. Peristiwa ini menewaskan satu warga sipil dan melukai 32 lainnya.

Serangan rudal lain pun terjadi di kota industri Azeri, Mingachevir. Azerbaijan mengancam akan membalas dengan menghancurkan target militer di dalam Armenia.

"Serangan Armenia yang menargetkan warga sipil di Ganja ... adalah manifestasi baru dari sikap Armenia yang melanggar hukum. Kami mengutuk serangan ini," ujar Kementerian Luar Negeri Turki.

Kementerian Pertahanan Armenia dan wilayah yang memisahkan diri mengatakan, mereka membantah klaim Baku atas serangan Yerevan terhadap Mingachevir di Azerbaijan. Armenia membantah telah mengarahkan tembakan apapun ke Azerbaijan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: