Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Astindo Riau: Mandala Lepas Tangan

Warta Ekonomi -

WE Online, Pekanbaru - Asosiasi Perusahaan Agen Penjual Tiket Indonesia (Astindo) Riau menyatakan, maskapai Madala Airlines lepas tangan menyusul diumumkan perusahaan tersebut akan menghentikan operasi terhitung 1 Juli 2014.

"Karena Mandala bekerjasama dengan Tiger air, jadi Tiger air punya niat baik untuk menyelesaikan masalah utang. Walau sebenarnya itu kewajiban Mandala, bukan kewajiban Tiger air," kata Sekretaris Astindo Riau, Wendy Yolanda Pasaribu di Pekanbaru, Minggu.

Selama ini, Mandala punya ijin rute penerbangang pada negara kepulauan di Indonesia, sementara Tiger air Singapore memiliki pesawat terutama jenis Airbus 300.

Berdasarkan informasi yang diberikan lewat surat elektronik, dijelaskan Tiger air akan menyelesaikan sepenuhnya masalah tiket penumpang yang sudah dibeli dari Mandala maupun dari travel, meski belum ada jaminan pasti dari perusahaan yang bermarkas di Singapura.

"Kalau untuk 'refund', Tiger air memberi batasan sampai empat pekan dari tanggal 'di-refund-nya' tiket tersebut. Sementara untuk deposit atau saldo agen travel yang tersisa, itu belum ada informasi sama sekali," ucapnya.

Sejumlah biro perjalanan yang berada di Riau meminta manajemen Mandala Airlines untuk segera mengembalikan uang tiket yang telah dibeli serta uang deposit yang dititipkan pada maskapai penerbangan tersebut.

"Kalau untuk Mandala yang telah terjual ada sekitar 6 tiket khusus mudik Lebaran 1435 H, baik rute Pekanbaru-Jogjakarta maupun Pekanbaru-Jakarta," kata karyawan Mandiri Tour and Travel Pekanbaru, Budi.

Keenam tiket pesawat Mandala tersebut diperoleh pihaknya dengan memanfaatkan uang yang dititipkan perusahaan tempatnya bekerja atau deposit, sehingga jumlah dana menjadi berkurang dengan sisa sekitar Rp1 juta.

"Ketika kita hubungi 'call center', tidak bisa. Jadi, nasib uang tiket dan dana deposit kami masih belum jelas. Bukan travel di tempat saya saja, tetapi travel lain juga menyatakan hal yang sama," katanya.

Senior Communication Executive Tiger air Mandala, Thoriq Husein sebelumya menjelaskan maskapai tersebut memberikan dua opsi ganti rugi yaitu menjadwalkan ulang penerbangan menggunakan maskapai Tiger air Singapore atau diganti penuh dengan uang.

"Opsi pertama kami pindahkan penerbangannya dengan Tiger air Singapore, jika memang rutenya ada dan sisa tempat duduk. Tetapi kalau tidak ada, maka akan kita ganti penuh uang penumpang," katanya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: