Wakil Ketua Umum MUI sekaligus Ketua PP Muhammadiyah, Anwar Abbas, meminta masyarakat luas untuk patuhi protokol kesehatan. Tujuannya adalah untuk kebaikan bersama karena pandemi Covid-19 semakin meningkat.
Menurutnya dalam ajaran agam Islam, memang takdir setiap orang memang sudah ditentukan oleh Allah Swt. Namun, karena tidak ada satupun diantara kita yang tahu takdirnya maka di tengah-tengah suasana masih tingginya penyebaran dan penularan covid19 ini, marilah masyarakat terus patuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.
Baca Juga: Liburan Bikin Covid-19 Naik hingga 100%, Yuk Tahun Baru di Rumah Aja: Aman Tanpa Jalan-Jalan
"MUI menghimbau agar seluruh warga masyarakat benar-benar mematuhi protokol kesehatan yang ada. Melaksanakan dan mematuhi Protokol kesehatan itu jangan lagi menjadi beban tapi harus menjadi kesadaran kita semua,'' kata Anwar Abbas, dalam rilisnya ke Republika, Senin (28/12).
Anwar Abbas yang juga seorang dokter lebih lanjut menyatakan kepatuhan menjalankan prokes Covid-19 itu memang sangat penting artinya.
"Selain baik untuk diri kita sendiri juga baik untuk keluarga, masyarakat , bangsa dan negara kita. Apalagi di beberapa daerah seperti di Jakarta dan sekitarnya misalnya daya tampung rumah sakit sudah nyaris tidak ada. Petugas rumah sakit sudah benar-benar kewalahan,'' tegasnya lagi.
Untuk itu kerjasama dari semua warga masyarakat untuk mendukung protokol kesehatan berupa menjauhi kerumunan dan selalu memakai masker dan menjaga jarak serta sering cuci tangan hendaknya benar- benar dilaksanakan secara bersama-sama.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Fajria Anindya Utami