Merinding! Steve Jobs Dapat Gelar Pahlawan Bareng Thomas Alva Edison!
Pendiri Apple, Steve Jobs telah dipastikan akan dikenang sebagai pahlawan di National Garden of American Heroes. Tak hanya Steve Jobs, ada berbagai tokoh visioner lainnya seperti penemu bola lampu, Thomas Alva Edison dan penemu telepon, Alexander Graham Bell.
Dikutip dari Input Mag di Jakarta, Rabu (20/1/21) dengan kurang dari 100 jam tersisa dalam masa kepresidenannya, Donald Trump telah menandatangani perintah eksekutif yang sangat rinci untuk membuat National Garden of American Heroes.
Pengumuman tersebut disampaikan pekan ini, dan merupakan revisi dari perintah sebelumnya. Trump awalnya mengumumkan pembuatan monumen pada Juli 2020.
Baca Juga: Hebat! Ramalan Mendiang Steve Jobs 11 Tahun Lalu Terbukti!
Taman nasional ini merupakan bagian dari penciptaan "Interagency Task Force for Building and Rebuilding Monuments to American Heroes".
"Taman nasional ini dibangun untuk mencerminkan kemegahan luar biasa dari keistimewaan negara kita yang tak lekang oleh waktu. Ini akan menjadi tempat di mana warga negara, tua dan muda, dapat memperbarui visi mereka tentang kebesaran dan mengambil tantangan yang diberikan kepada setiap orang Amerika dalam pidato pertama saya di Kongres," kata Trump dalam perintah tersebut.
Daftar ini berisikan tokoh-tokoh penting yang dipilih sebagai perwujudan semangat keberanian, keunggulan, kepercayaan diri, kesetiaan dan cinta dalam memberikan kontribusi penting bagi sejarah Amerika bahkan dunia.
Dalam daftar panjang itu, selain Steve Jobs ada nama besar lainnya. Seperti, Wright Brothers dan Albert Einstein, hingga penyanyi seperti Johnny Cash dan Billie Holiday, ada juga tokoh politik kelas atas seperti Martin Luther King, Jr dan Ruth Bader Ginsberg hingga Kobe Bryant.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: