Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Keberhasilan Indonesia Turunkan Deforestasi Terendah Sepanjang Sejarah Berkontribusi untuk Iklim

Keberhasilan Indonesia Turunkan Deforestasi Terendah Sepanjang Sejarah Berkontribusi untuk Iklim Kredit Foto: Antara/Syifa Yulinnas

Capaian Nyata untuk Perubahan Iklim

Erik Solheim, mantan Direktur Eksekutif UN Enviroment Program (UNEP)  optimistis penurunan laju deforestasi di dalam negeri dapat berlanjut mengingat Indonesia memiliki kepempimpinan yang kuat serta diuntungkan dengan tren dunia yang kini bergerak menuju green economy.

Erik juga mengapresiasi upaya KLHK dibawah komando Menteri LHK Siti Nurbaya yang telah memberikan capaian nyata di bidang penurunan deforestasi.  Seperti diketahui, akuntabilitas dan transparansi dalam pelaporan deforestasi juga mengantarkan Indonesia mendapatkan persetujuan pendanaan dari pemerintah Norwegia dan Green Climate Fund (CGF).

Sebagai informasi, Norwegia berkomitmen melakukan pembayaran hasil (result based payment/RBP) sebesar US$ 56 juta atas upaya Indonesia yang telah terbukti menekan laju deforestasi  dan degradasi hutan untuk mengurasi emisi (REDD+).Pembayaran ini merupakan bagian dari komitmen pendanaan dari Norwegia dengan total mencapai US$ 1miliar apabila Indonesia mampu mengurangi emisi dari deforestasi secara terukur.

Selain itu, pemerintah juga telah mendapat persetujuan pendanaan dari Green Climate Fund (GCF) senilai US$103,8 juta karena mampu menyajikan hasil kinerja REDD+ Indonesia untuk periode 2014-2016, dengan volume pengurangan emisi sekitar 20,3 juta ton karbon dioksida ekuivalen (tCO2eq).

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: