Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Momentum Ramadan, Penjualan Eceran Diprediksi Naik 11,4%

Momentum Ramadan, Penjualan Eceran Diprediksi Naik 11,4% Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Berdasarkan survei Bank Indonesia (BI), pertumbuhan penjualan eceran pada April 2021 diprediksi mencapai 11,4% (mtm) dari 6,1% pada bulan sebelumnya.

Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, mengatakan bahwa proyeksi ini sejalan dengan daya beli masyarakat yang meningkat saat Ramadan, keadaan musim dan cuaca yang mendukung, serta banyaknya program diskon.

Baca Juga: Sambut Ramadan, Penjualan Eceran Maret 2021 Tumbuh Positif

"Masyarakat memperkirakan peningkatan kinerja penjualan eceran berlanjut," kata Erwin di Jakarta pada beberapa waktu lalu.

Erwin merinci sebagian besar kelompok diperkirakan mengalami peningkatan penjualan terutama pada kelompok makanan, minuman dan tembakau, peralatan informasi dan komunikasi, serta barang lainnya dengan masing-masing sebesar 13,6%, 5,1%, dan 12,6%.

Sementara itu, secara tahunan, penjualan eceran diprakirakan meningkat sebesar 9,8% (yoy) dari sebelumnya -14,6% (yoy). Peningkatan diprakirakan terjadi pada seluruh kelompok komoditas terutama kelompok barang lainnya khususnya subkelompok sandang, kelompok bahan bakar kendaraan bermotor, serta kelompok makanan, minuman, dan tembakau.

Pada triwulan I 2021, kinerja penjualan eceran diindikasi sedikit membaik meski masih terkontraksi. Indeks penjualan eceran triwulan I 2021diperkirakan sedikit membaik menjadi sebesar -16,3% dari -16,8% (yoy).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: