Mas AHY, Yang Mulai Anak Buah Anda, Dengerin Nih Balasan Dosen UI: Partai Para Kader Mangkrak
Dosen Komunikasi Universitas Indonesia (UI), Ade Armando turut memberikan balasan atas cuitan kader Partai Demokrat Rachland Nashidik yang menyinggung kepanjangan dari PPKM.
Dalam akun Twitternya Adearmando1, ia menyebut bahwa partai pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dengan sebutam Partai Para Kader Mangkrak.
“Kualitas kader Demokrat di masa pandemi cuma bisa plesetin PPKM. Semua juga bisa. PPKM: Partai Para Kader Mangkrak,” cuitnya, seperti dilihat, Senin (2/8/2021). Baca Juga: Menohok! Partai Mas AHY Ditelanjangi, Koruptor dan Pemakai Narkoba Jadi Pengurus, Bye-Bye Demokrat
Lanjutnya, ia melontarkan bahwa kualitas anak buah AHY tersebut memang hanya begitu.
“Kualitas Rachland Nashidik ya segini. Mau dibilang apa?” kata dia. Baca Juga: Demokrat Dituduh Jadi Dalang Jokowi End Game, Anak Buah AHY: Demi Rakyat...
Sebelumnya,Rachland menyebut bahwa ada empat kepanjangan PPKM yang ia temukan di antara banyak kepanjangan yang dibuat netizen Indonesia.
Empat kepanjangan itu yakni Pelan Pelan Kita Mati, Pelan Pelan Kehabisan Money, Pengen Peluk Kamu Melulu, dan Pak Presiden Kapan Mundur.
Kualitas Rachland Nashidik ya segini. Mau dibilang apa? pic.twitter.com/3NITxgPz7i
— ade armando (@adearmando1) August 1, 2021
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil