Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bos WHO Serukan Global Setop Sementara Vaksin Booster, Ini Alasannya

Bos WHO Serukan Global Setop Sementara Vaksin Booster, Ini Alasannya Kredit Foto: Reuters/Denis Balibouse

Sementara itu Israel mulai meluncurkan suntikan booster untuk penduduk usia lebih dari 60-an. Jerman mengumumkan pada hari Selasa bahwa mereka akan mulai menawarkan dosis ketiga vaksin Moderna dan Pfizer. Di Inggris, jutaan orang yang tergolong rentan dapat ditawari booster mulai September.

AS belum mengumumkan kebijakan tentang vaksinasi booster tetapi Gedung Putih mengatakan pada hari Rabu bahwa pihaknya memiliki dosis yang cukup untuk mendistribusikan vaksin ke luar negeri sambil juga memastikan orang Amerika dapat divaksinasi sepenuhnya.

"Kami benar-benar merasa itu pilihan yang salah dan kami bisa melakukan keduanya," kata Sekretaris Pers Gedung Putih Jen Psaki.

Ini bukan pertama kalinya Dr Tedros meminta negara-negara kaya untuk menyumbangkan pasokan vaksin ke negara-negara berpenghasilan rendah. Pada bulan Mei, ia meminta negara-negara kaya untuk menunda rencana memberikan vaksin kepada anak-anak dan remaja dan sebagai gantinya menyumbangkan persediaan itu.

Dr Tedros mendesak negara-negara untuk memasok lebih banyak vaksin ke skema akses adil global Covax. Namun sejumlah negara, termasuk Inggris, terus maju dengan rencana untuk memvaksinasi anak-anak dan remaja. 

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: