Ahli Hukum Tata Negara, Refly Harun membongkar siasat dibalik pujian Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Melalui kanal YouTube Refly Harun, Refly mengungkapkan pujian demi pujian yang diberikan oleh Prabowo untuk Jokowi tidak lain demi Pilpres 2024 mendatang.
Ia menduga Prabowo saat ini sedang mengincar limpahan pendukung Jokowi agar bisa mendukungnya di Pilpres 2024.
Baca Juga: Alasan Rakyat Pilih Prabowo Dibongkar Seterang-terangnya, Jokowi Disebut-sebut
"Prabowo puji Jokowi karena dia ingi mendapat limpahan pendukung Jokowi di Pilpres 2024 nanti," kata Refly seperti dikutip Suara.com, Kamis (19/8/2021).
Menurut Refly, orang-orang yang sebelumnya mendukung Prabowo di Pilpres 2019 lalu adalah orang-orang yang membenci Jokowi.
Karena tak ada pilihan calon presiden lain, maka mereka para pembenci Jokowi memilih Prabowo di ajang kontestasi lima tahunan itu.
"Prabowo punya latar belakang Orde Baru. Orang-orang pilih Prabowo karena benci ke Jokowi, bukan karena sosok Prabowo sendiri," ungkapnya.
Refly menyoroti elektabilitas Prabowo Subianto yang terus mengalami penurunan hingga berada di urutan kelima.
"Dalam survei sebelumnya, Prabowo yang biasanya unggul, kini malah terjengkang di urutan kelima," ucapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti