Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bisnis Supermarket Bikin Pria India Masuk Daftar 100 Orang Terkaya Dunia

Bisnis Supermarket Bikin Pria India Masuk Daftar 100 Orang Terkaya Dunia Kredit Foto: Photo Credit: PTI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pendiri DMart di India, Radhakishan Damani telah menjadi miliarder India terbaru yang menandai kehadirannya dalam daftar 100 orang terkaya di dunia yang disusun berdasarkan indeks miliarder Bloomberg.

Menurut indeks miliarder Bloomberg, kekayaan bersih Damani saat ini bernilai sekitar USD19,3 miliar (Rp278 triliun). Saat ini, dia berada di peringkat ke-97 dalam daftar 100 orang terkaya di dunia.

Dikutip dari Zee News India di Jakarta, Jumat (20/8/21) pada tahun 2021, kekayaannya melonjak 30% lantaran kenaikan harga saham DMart pada tahun kalender yang sedang berlangsung.

Baca Juga: Bikin Geleng-geleng, Rumah 'Sederhana' Orang Terkaya India Tingginya 19 Lantai!

Damani menjalankan jaringan hypermarket dengan nama DMart. Pengecer yang berbasis di Mumbai ini menjalankan lebih dari 200 toko DMart di seluruh India dengan menjual makanan, pakaian, dan produk konsumen lainnya.

Pada tahun keuangan 2020, perusahaan induk DMart Avenue Supermarts telah melaporkan pendapatan sekitar USD3,5 miliar (Rp50 triliun).

Damani lahir di Mumbai, India. Awalnya, ia mendapatkan kekayaannya dari investasi pasar saham. Pada tahun 2000, ia keluar dari pasar saham untuk memulai proyeknya yang kemudian berubah menjadi kerajaan ritel multi-miliar.

Dia membuka toko D-Mart pertama pada tahun 2002 setelah memperoleh sebidang tanah besar dengan harga murah di Powai, Navi Mumbai.

Sejak saat itu D-Mart terus berkembang. Saat ini mereka mengoperasikan 238 toko ritel di Maharashtra, Gujarat, Andhra Pradesh, Madhya Pradesh, Karnataka, Telangana, Chhattisgarh, NCR, Tamil Nadu, Punjab dan Rajasthan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: