Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bisnis Internet Rumahan Dorong Telkom Raih Laba Rp12,5 Triliun

Bisnis Internet Rumahan Dorong Telkom Raih Laba Rp12,5 Triliun Kredit Foto: Telkom Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Telkom Indonesia Tbk (Telkom) membukukan kenaikan laba bersih 13,3% sepanjang paruh pertama tahun ini. Emiten berkode saham TLKM itu membukukan Rp12,5 triliun hingga akhir Juni 2021.

Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah mengungkapkan kontributor utama pertumbuhan laba disumbangkan salah satu produk digital Telkom yaitu Indihome. Ririek mengatakan, Telkom meraih pendapatan konsolidasi sebesar Rp69,5 triliun atau tumbuh 3,9% secara year on year (yoy).

Baca Juga: Astra, BRI, hingga Telkom Paling Banyak Diserbu Asing!

Pada periode yang sama, laba sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi (EBITDA) mencapai Rp37,8 triliun atau tumbuh 4,7% dibanding periode sama tahun sebelumnya.

“Marjin EBITDA Telkom naik dari 54% pada kuartal II 2020 menjadi 54,4% per kuartal II 2021. Konsistensi kinerja diraih Telkom Indonesia berkat komitmen perusahaan melakukan transformasi bisnis untuk menjadi digital telco terdepan di Indonesia dan bahkan regional,” kata dia di Jakarta, kemarin.

Ririek menyebutkan, sepanjang paruh pertama 2021, pendapatan IndiHome tumbuh 24,2% yoy menjadi Rp12,9 triliun, dengan marjin EBITDA yang juga tumbuh dari 38,6% per Juni 2020 menjadi 47,6% per Juni 2021.

Ririek menilai hal ini tidak lepas dari penambahan pelanggan dan rerata pendapatan per pengguna (ARPU) yang kian membaik, sebagai dampak dari ragam layanan add-ons yang semakin diminati dan meningkatkan pengalaman pelanggan.

Ia menyampaikan kemitraan dengan konten provider global terbukti sebagai strategi bertumbuh yang tepat dan berbuah manis bagi layanan IndiHome. Kontribusi pendapatan IndiHome terhadap revenue konsolidasian TelkomGroup naik menjadi 18,5% per Juni 2021, naik dari sebelumnya 15,5% pada periode yang sama tahun lalu

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: