Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Duh! Jeff Bezos Ngemplang Pajak Sampai Ditegur Perdana Menteri Inggris

Duh! Jeff Bezos Ngemplang Pajak Sampai Ditegur Perdana Menteri Inggris Kredit Foto: Instagram/Jeff Bezos

Amazon telah menjadikan Bezos orang terkaya di dunia. Ia telah menghadapi pengawasan untuk membayar pajak yang cukup karena bisnisnya sedang booming.

Bahkan ketika pendapatan Amazon Inggris melonjak lebih dari 50 persen pada tahun 2020 menjadi hampir USD28,2 miliar (Rp401 triliun), divisi Inggrisnya hanya membayar pajak langsung sebesar USD25 juta (Rp356 miliar).

Johnson juga menyayangkan Amazon tidak membayar pajak yang cukup di Inggris. Namun, itu akan menjadi PR besar bagi Johnson untuk memastikan pembayaran pajak yang adil bagi pelaku bisnis apapun.

“Kami berusaha memastikan kami berubah agar adil bagi pembayar pajak, adil untuk bisnis lain di jalan raya dan di tempat lain,” kata Johnson Selasa.

Selain pajak, Johnson juga menyinggung janji Bezos sebesar USD1 miliar (Rp14,2 triliun) dalam upaya konservasi secara global.

"Amazon akan datang untuk menyelamatkan (sungai) Amazon," canda Johnson pada pertemuannya dengan Bezos.

Bezos menjawab bahwa ia akan memulai konservasi di Cekungan Kongo Afrika Tengah, wilayah Andes tropis dan Samudra Pasifik tropis.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: