Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dua Kartu Merah Warnai Napoli Kontra Spartak Moscow

Dua Kartu Merah Warnai Napoli Kontra Spartak Moscow Kredit Foto: Official SSC Napoli
Warta Ekonomi, Jakarta -

Napoli harus mengakui keunggulan 2-3 dengan Spartak Moscow dalam lanjutan kompetisi liga Eropa di Stadion Diego Armando Maradona. Pertandingan yang berlangsung ketat itu pun diwarnai dua kartu merah,

Bertindak sebagai tuan rumah, Napoli mampu membuat gol cepat di menit pertama. Bola bergulir dari titik tengah lapangan dan blunder yang dilakukan Kiper Moskow, Aleksandar Maksimenko, memberikan jalan bagi Eljif Elmas untuk mencetak gol.

Namun demikian, Napoli harus mempertahankan keunggulan tersebut dengan susah payah karena mereka harus bermain dengan sepuluh orang sejak menit ke-30. Pasalnya, wasit Ivan Kruzliak menjatuhkan kartu merah untuk Mario Rui.

Meski demikian, I Partenopei–julukan Napoli–masih bisa bertahan sampai 45 menit babak pertama usai. Situasi baru berubah ketika Moskow menyamakan kedudukan melalui Quincy Promes di menit ke-55.

Pelatih Napoli, Luciano Spaletti, sebenarnya sudah bereaksi dengan melakukan tiga pergantian sejak menit 41 babak pertama. Spaletti memasukkan Kevin Malcuit menggantikan Lorenzo Insigne, Andre-Frank Anguissa mengantikan Piotr Zielinski, serta Victor Osimhen menggantikan Andrea Petagna.

Alih-alih, Napoli bahkan tak bisa mempertahankan hasil imbang ketika laga tersisa sepuluh menit waktu normal. Pemain pengganti Moskow, Mikhail Ignatov, mencetak gol kedua untuk timnya di menit ke-80.

Meski berbalik unggul, Moskow akhirnya juga harus kehilangan pemain. Dua menit setelah gol Ignatov, bek Maximiliano Caufriez harus pergi meninggalkan lapangan karena mendapat kartu merah.

Hanya saja Moskow berbeda dari Napoli dalam hal merespons kekurangan pemain tersebut. Alih-alih kebobolan, Narodnaya Komanda–julukan Moskow–justru memperbesar keunggulan menjadi 3-1 melalui gol kedua Quincy Jones di menit ke-90.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: