Tigor Siahaan Mundur dari Direktur dan CEO, Begini Sikap CIMB Niaga
Tigor M Siahaan telah terkonfirmasi mundur dari jabatannya sebagai Direktur dan CEO PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga). Berdasarkan pernyataan CIMB Niaga, Tigor mundur berdasarkan keputusan pribadinya.
"Pengunduran diri ini merupakan keputusan pribadi Bapak Tigor M Siahaan," kata Head of Marketing, Brand, & Customer Experience CIMB Niaga Toni Darusman kepada Warta Ekonomi, Senin (25/10/2021).
Baca Juga: CIMB Niaga Salurkan Program Beasiswa Periode 2021-2023
Berdasarkan keterangan CIMB Niaga, Tigor Siahaan mengajukan pengunduran diri sebagai Presiden Direktur dan CEO perseroan pada 21 Oktober 2021. Kemudian, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan serta aturan lain yang berlaku, pengesahan permohonan tersebut akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).
"[RUPSLB] akan dilaksanakan dalam waktu dekat," tambahnya.
Menurut Toni, CIMB Niaga tengah memproses seleksi pengganti Tigor Siahaan. Proses tersebut dilakukan oleh Komite Nominasi dan Remunerasi serta Dewan Komisaris CIMB Niaga.
Sementara operasional bisnis perusahaan tetap berjalan seperti biasa.
Toni menyampaikan Tigor Siahaan berkoordinasi dengan baik dan tetap memberikan dukungan selama proses transisi.
"Dewan Komisaris dan Manajemen CIMB Niaga menyampaikan penghargaan tertinggi dan ucapan terima kasih kepada Bapak Tigor M Siahaan atas kontribusi dan dedikasinya selama hampir 7 tahun berkarya dan berprestasi dalam memimpin CIMB Niaga," tutup Toni.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Alfi Dinilhaq
Tag Terkait: