Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ternyata Ini Alasan Mengapa Perempuan Sulit Turunkan Berat Badan saat Usia 50-an

Ternyata Ini Alasan Mengapa Perempuan Sulit Turunkan Berat Badan saat Usia 50-an Kredit Foto: Unsplash/i yunmai
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perempuan berusia 50 tahun ke atas bisa jadi akan sangat kesulitan menurunkan berat badannya. Mengapa begitu?

Rupanya, faktor hormon menjadi penghambatnya. Dokter residen di acara "This Morning" Nighat Arif mengungkap beberapa hal yang harus dilakukan jika ingin menurunkan berat badan ketika berusia 50 tahun.

Baca Juga: Waduh! Apakah Penderita Diabetes Boleh Minum Jamu Beras Kencur? Ternyata Oh Ternyata…

"Saat perempuan mengalami menopause, banyak yang merasa sulit untuk menurunkan berat badan," kata Nighat, seperti dikutip dari laman Express, belum lama ini.

Nighat menjelaskan, kebiasaan yang dilakukan seiring bertambahnya usia termasuk merawat cucu, pekerjaan duduk yang tak banyak bergerak, dan gaya hidup dapat memengaruhi kemampuan seseorang untuk menurunkan bobot. Ia kemudian mengulas tentang perubahan yang dialami tubuh perempuan saat berusia 40-an dan mengapa banyak yang mengalami kenaikan berat badan.

Nighat menjelaskan, ketika melewati fase usia ini, perempuan berada pada masa transisi peri-menopause. Saat itu, indung telur tidak menghasilkan cukup estrogen.

"Saat estrogen habis, otak akan berkata 'saya membutuhkan estrogen'," kata Nighat.

Baca Juga: Terungkap! Apakah Leher yang Menghitam Selalu Mengindikasikan Diabetes?

Estrogen yang menjaga pembuluh darah tetap baik dan sehat dari rambut sampai ke jari kaki kemudian mengirimkan sinyal ke sel-sel lemak di sekitar tubuh untuk menghasilkan lebih banyak hormon tersebut. Sebab, itu adalah tempat anggota tubuh lain yang menghasilkan lebih banyak estrogen. 

"Jadi, sel-sel lemak Anda akan menjadi lebih besar, perempuan pun menjadi lebih besar di sekitar perut dan pinggul" ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: