Manager Manchester United (MU) Ralf Rangnick mengatakan dirinya tidak akan mencoba menahan gelandang Paul Pogba untuk bertahan bila ingin memutuskan keluar dari Old Trafford.
Pogba bergabung kembali dengan United dalam transfer rekor dunia sebesar 89 juta poundsterling dari Juventus pada 2016. Pogba akan habis kontraknya pada musim panas mendatang dan ia bebas berbicara dengan klub lain pada Januari.
“Saya tidak akan mengatakan dia tidak layak dipertahankan tetapi para pemain harus tetap ingin bertahan dan bermain untuk klub. Jika seorang pemain tidak ingin bermain untuk klub seperti Manchester United, bahkan dalam jangka panjang, saya pikir tidak masuk akal untuk meyakinkan dia untuk berubah pikiran,"Kata Rangnick.
Menurut dia, MU merupakan klub yang sangat besar dan dengan dukungan yang fantastis "Saya tidak berpikir siapa pun di klub harus mencoba meyakinkan seorang pemain untuk bertahan. Mari kita membuatnya kembali, bugar sepenuhnya dan berlatih dengan tim, lalu kita akan lihat di mana kita berdiri,"tegasnya.
Pogba telah absen untuk tujuh pertandingan terakhir United setelah mengalami cedera paha dalam saat membela timnas Prancis.
Baca Juga: Tak Diperpanjang MU, Pogba Siap Kembali ke Juventus
Sebelumnya Pogba menyatakan siap kembali ke Juventus. Status Pogba akan bebas transfer jika dia gagal menandatangani perpanjangan kontrak dengan MU. Pada Januari 2022, ia akan bebas menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan klub lain sebelum pindah bebas di musim panas.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: