Sebut Pindah IKN Takkan Berefek pada Kemacetan DKI, Anies Kena Sentil: Karena Kamu Gak Bisa Kerja!
Sebelumnya, Anies Baswedan mengatakan kemacetan Jakarta disebabkan oleh kegiatan rumah tangga dan usaha.
Ia menyebut pemindahan Ibu Kota Negara atau IKN ke Kalimantan Timur tak akan membuat Jakarta bebas dari kemacetan.
"Jadi tidak akan ada efeknya pada kemacetan di Jakarta, karena kemacetan di Jakarta itu oleh kegiatan rumah tangga, kegiatan dunia usaha, so it doesn't make that difference," katanya.
Kata dia, meski Jakarta tak akan menjadi Ibu Kota lagi, tetapi kota tersebut tetap harus melayani kegiatan bisnis, rumah tangga, dan lainnya.
"Jakarta sebenarnya ada ibu kota atau tidak ada ibu kota ya kita tetap harus melayani kegiatan bisnis, tetap kita harus melayani kegiatan rumah tangga, tetap aja itu, karena dalam praktiknya Jakarta itu tidak banyak melayani kegiatan pemerintah pusat," ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti